Cegah Covid 19, Pantai Cepi Watu Ditutup Sementara
Ancaman penyebaran virus corona Covid 19 yang semakin mencemaskan masyarakat mendorong Pemerintah Kabupaten Manggarai Timur membatasi pergerakan masyarakat di area-area public. Untuk mencegah laju penyebaran virus tersebut Dinas Pariwisata dan kabupaten Manggarai Timur melakukan penutupan sementara obyek wisata Pantai Cepi Watu Borong mulai 23 Maret 2020.